Pada kali ini saya akan membahas mengenai bahasa SQL, dimana biasanya kita membuat bahasa SQL untuk membuat database, membuat table, menyimpan menghapus dan meng update. kali ini saya akan menjelaskan tentang cara menghitung umur dengan bahasa SQL. Apakah bisa menghitung umur dengan bahasa SQL ?? jawabnya . Ya bisaaa.. dengan logika tahun sekarang di kurangi dengan tahun kita lahir maka dapatlah jumlah umur kita saat ini. nah tanpa panjang lebar kita langsung beraski saja.
Pertama pastikan dulu database nya ada. Saya menggunakan database yang saya pakai pada saat membuat Wizard yaitu database “tutorial”. Okehh selanjutnya adalah membuat table untuk percobaan. kali ini saya akan membuat table dengan nama umur.
–> create table umur (nama varchar(20),tgl_lahir date);
Jika table sudah terbuat silahkan isi beberapa record. disini saya memasukan 3 record
–> insert into umur values (“Budi”,”1990-09-23″),(“Andi”,”1968-03-12″),(“Bejo”,”1993-03-14″);
jika table sudah selesai dan sudah di isi maka saatnya kita mencari tahu, berapakah umur Budi, Anda dan Bejo Saat ini ?kita tinggal menuliskan SQL baik di PhpMyadmin atau di Sql Yog sama ja. Yang penting ada ruang untuk menuliskan SQL nya..
okeh langsung saja ini adalah bahasa SQL yang harus di tuliskan
— >SELECT *, YEAR(CURDATE()) – YEAR(tgl_lahir) AS usia FROM umur;
Gambar Di atas adalah hasil dari query pencarian umur. Baik.. saya akan jelaskan coding di atas supaya mudah di pahami..
Logika dari menghitung umur adalah mencari Tahun sekarang – Tahun Kelahiran
jadi, misal sekarang tahun 2014 dan saya lahir tahun 1990 maka rumus yang di gunakan adalah :
— > Umur = 2014 – 1990 = 24
rumus di atas jika di tulis dalam bahasa Sql menjadi ” YEAR(CURDATE()) – YEAR(tgl_lahir) ” .
YEAR(CURDATE()) : Adalah Coding untuk mengetahui tahun sekarang ( misal :2014).
YEAR(tgl_lahir) : Adalah Tanggal lahir yang kita input.
AS usia : Adalah Variable yang digunakan untuk menampung nilai Usia.
FROM umur : Adalah nama table yang kita gunakan untuk menyimpan data.